Sabtu, 23 November 2024   |   WIB
id | en
Sabtu, 23 November 2024   |   WIB
`Warga` BIG Ikuti Upacara HIG dengan Balutan Pakaian Adat

Cibinong, Berita Geospasial Peserta upacara Hari Informasi Geospasial (HIG) 2023 telah memadati lapangan Badan Informasi Geospasial (BIG) sejak pagi. Namun, suasana berbeda nampak dari berbagai pakaian adat dari berbagai suku di Indonesia yang dikenakan peserta dan petugas upacara yang tengah bersiap.

Keanekaragaman busana adat yang dikenakan `warga` BIG, menambah meriah peringatan HIG sekaligus perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-54 BIG yang dilaksanakan setiap 17 Oktober. Momentum ini sekaligus sebagai pengingat akan keberagaman suku, budaya, dan adat istiadat yang dimiliki Indonesia.

Kepala BIG Muh Aris Marfai dalam sambutannya, mengajak seluruh pegawai BIG melakukan refleksi setahun ke belakang. Refleksi tahunan ini patut menjadi agenda rutin untuk mengingat apa saja yang sudah diraih, hal yang tidak dapat dicapai, serta mempersiapkan yang akan dilakukan.

“Pada refleksi tahunan kali ini, terdapat 23 penghargaan yang diraih BIG, baik itu oleh unit kerja maupun individu pegawai BIG. Saya mengucapkan terima kasih atas segala prestasi yang mengharumkan nama BIG,” lanjut Aris.

Untuk memeriahkan peringatan HIG 2023, dilaksanakan berbagai kegiatan sosial serta pertandingan olah raga untuk internal BIG maupun antar-kementerian/lembaga. Aris menjelaskan, turnamen olah raga antar-kementerian/lembaga dapat menjadi sarana sosialisasi.

“Saya instruksikan agar segala sumber daya dikerahkan dengan optimal karena ajang ini juga menjadi sarana memperkenalkan BIG dengan efektif ke masyarakat” tegas Aris.

Pada kesempatan ini, Aris juga menyampaikan bahwa SK Kepala BIG nomor 117.1 Tahun 2023 tentang Pedoman Pemberian Penghargaan kepada ASN di BIG telah disahkan. Melalui keputusan ini, akan ada pemberian penghargaan individu untuk pegawai berprestasi dan pegawai inspiratif di lingkungan BIG.

“Semoga apresiasi ini akan menjadi motivasi tersendiri bagi para pegawai BIG untuk semakin meningkatkan kinerjanya,” tegas Aris.

Upacara kemudian ditutup dengan doa bersama dengan seluruh peserta upacara. (ES/NIN)