Kamis, 14 November 2024   |   WIB
id | en
Kamis, 14 November 2024   |   WIB
Wujudkan Semangat Berbagi Iduladha 1444 H, BIG Salurkan Hewan Kurban

Cibinong, Berita Geospasial - Dalam rangka memperingati Iduladha 1444 H, Badan Informasi Geospasial (BIG) melalui DKM Al-Idrisi BIG mengadakan pemotongan hewan kurban pada Jumat, 11 Zulhijah 1444 H/ 30 Juni 2023 di Lingkungan Kantor BIG di Cibinong.

Dalam sambutannya, Ketua DKM Al-Idrisi BIG H. Enjang Farid menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk menjaga tradisi sosial dan keagamaan sekaligus memberikan manfaat nyata kepada masyarakat sekitar.

"Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang nyata kepada masyarakat sekitar dan memperkuat ikatan kebersamaan di antara kita semua. Selain itu, melalui kegiatan ini Badan Informasi Geospasial juga ingin memperkuat hubungan sosial ygbaik dengan masyarakat sekitar,” ujar Enjang.

DKM Al-Idrisi bekerja sama UPT Pusat Kesehatan Hewan Cibinong untuk memastikan hewan-hewan kurban yang dipilih dalam kondisi yang baik, sebelum dan setelah proses pemotongan dilakukan. Proses penyembelihan dilakukan dengan penuh keahlian dan kehati-hatian, dengan memperhatikan aturan dan tata cara yang telah ditetapkan. Panitia menyalurkan 3 ekor sapi dan 1 ekor kambing kepada 577 orang yang terdiri dari pegawai di lingkungan BIG dan warga sekitar BIG.

“Pada kesempatan ini, DKM Al-Idrisi BIG memberikan apresiasi kepada seluruh masyarakat BIG yang telah berpartisipasi dalam kegiatan kurban ini. Keterlibatan dan dukungan semua pihak merupakan modal utama bagi kesuksesan kegiatan ini,” tutup Enjang. (ATM/MN)