Minggu, 24 November 2024   |   WIB
id | en
Minggu, 24 November 2024   |   WIB
MTQ VI Korpri: Perjalanan BIG di Ranah Minang

Padang, Berita Geospasial - Rintik hujan di Bandara Internasional Minangkabau mengiringi kepulangan kontingen Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Badan Informasi Geospasial (BIG) dari Padang, Sumatra Barat pada Jumat, 11 November 2022. Kontingen yang terdiri dari delapam peserta dan satu pendamping itu berhasil menorehkan prestasi, dengan berhasil menyabet juara harapan dua untuk kaligrafi digital putri oleh Khurotul Aini.

Gelaran MTQ ke-6 Korpri Nasional memang telah selesai. Namun, banyak cerita masih tersimpan. Perhelatan yang dibuka Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian ini selain sebagai perlombaan antar instansi pemerintah di bidang seni yang berlandaskan dakwah Islam, juga menjadi ajang silaturahmi para ASN dari berbagai instansi kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah.

(Kontingen BIG pada saat pembukaan)

Perjalanan kontingen BIG dimulai pada 8 November 2022. Bertempat di Aula SMA Negeri 1 Padang, empat perwakilan BIG berpartisipasi di cabang kaligrafi kontemporer dan digital.

Diah Faradia dan Azizul Ilham turun di cabang kaligrafi kontemporer. Sedangkan, Indah Khurotul Aini dan Arif Rahman Hakim berlomba pada cabang kaligrafi digital. Durasi lomba yang mencapai delapan jam, membuat ajang ini sekaligus menjadi arena adu mental dan ketahanan peserta menuangkan kreativitas.


(Diah Faradia beserta karya kaligrafi kontemporernya)

(Azizul Ilham beserta karya kaligrafi kontemporernya)


(Arif Rahman Hakim ketika bertanding di cabang lomba kaligrafi digital putra)

Pada hari kedua, 9 November 2022, giliran Ziyadatul Rofita bertanding pada cabang lomba hafidz Juz 30 putri di Aula Kantor Gubernur Sumatera Barat. Saat Ziyadatul bertanding, kontingen BIG mendapat kabar gembira karena Indah Khurotul Aini dinyatakan lolos ke babak final lomba kaligrafi digital putri. Prestasi ini menjadi keberhasilan tertinggi BIG selama mengikuti MTQ Korpri.

(Ziyadatul Rofita bertanding di cabang lomba hafidz Juz 30 putri)


(karya kaligrafi digital Indah Khurotul Aini yang berhasil masuk ke babak final)

Pada hari ketiga, 10 November 2022, saatnya Enjang Farid, Sumaryono, Isnaini Nur Rohmawati, dan Indah Khurotul Aini unjuk gigi. Enjang bertanding di Aula Dinas Kebudayaan Sumatera untuk cabang lomba Khotbah Jumat. Sedangkan, Sumaryono mewakili BIG pada cabang lomba hafidz juz 30 putra dengan lokasi pertandingan di Aula Kantor Gubernur Sumatera Barat.

Adapun Isnaini Nur Rohmawati berlomba pada cabang lomba tartil Al-Quran putri di Masjid Al-Hakim yang terletak di pinggir Pantai Padang. Terakhir, Indah Khurotul Aini menjadi perwakilan BIG pada final kaligrafi digital putri.


(Enjang Farid bertanding di cabang lomba Khutbah Jumat)


(Sumaryono bertanding di cabang lomba hafidz Juz 30 putra)

(Isnaini Nur Rohmawati beraksi di cabang lomba tartil Al-Quran putri)

Hasil final Kaligrafi Digital mendapatkan juara harapan 2. Secara peringkat, dari 34 provinsi dan 47 kementerian/lembaga yang mengikuti MTQ VI KORPRI 2022, BIG berada di peringkat 34.

(Indah Khurotul Aini dalam Final Kaligrafi Digital Putri)

Kredit secara khusus diberikan kepada Abdul Aziz dan Syafrival dari Biro Perekonomian Sekretariat Daerah Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, liaison officer panitia MTQ Korpri yang telah membantu kontingen BIG dengan sangat baik se lama kegiatan. (AAN/NIN)