Cibinong, Berita Geospasial – Badan Informasi Geospasial (BIG) kembali menggelar acara pengambilan sumpah dan pelantikan jabatan pada Jumat, 17 Januari 2020. Tercatat ada 32 orang yang dilantik pada hari ini, masing-masing yaitu dua orang untuk jabatan pimpinan tinggi pratama, 10 orang untuk jabatan adminstrasi, enam jabatan pengawas, dan 14 jabatan fungsional.
“Perpindahan jabatan mestinya dipandang sebagai sesuatu yang wajar, agar roda organisasi dapat berputar dengan mulus. Regenerasi merupakan salah satu cara untuk penyegaran, sehingga organisasi dapat menjadi lebih baik lagi,” kata Kepala BIG Hasanuddin Zainal Abidin saat memberikan sambutan.
Hasan juga mengingatkan, jika BIG adalah satu keluarga besar. Diharapkan seluruh pegawai di setiap unit kerja bisa saling membantu dalam mencapai tujuan organisasi.
“Komunikasi, kolaborasi dan sinergitas antareselon satu, dua, tiga, dan empat harus selalu dibuka dan ditingkatkan. Komunikasi bukan hanya ke atas, tapi juga dengarkan aspirasi yang di bawah,” tegasnya.
Saluran komunikasi dari bawahan ke atasan, lanjut Hasan, perlu dibuka selebar-lebarnya guna menyerap segala keresahan dan masukan bawahan. Hal ini perlu menjadi perhatian utama, karena yang menghadapi masalah di lapangan adalah pelaksana. Sedangkan, yang menentukan arah organisasi adalah pimpinan.
“Selain itu, komunikasi, sinergi, dan kolaborasi di eksternal BIG juga harus ditingkatkan. Hal ini seiring dengan semakin kompleknya tugas yang dibebankan kepada BIG, seperti Kebijakan Satu Peta (KSP) dan satu data. Sehingga, BIG dalam proses kerjanya bisa menjadi lebih baik sebagai pelayan masyarakat,” ucap Hasan.
Mengakhir arahannya, Hasan mengucapkan selamat bekerja kepada seluruh pejabat yang dilantik. Ia juga berterima kasih kepada seluruh tamu undangan, rohaniwan, paduan suara, serta pihak-pihak yang turut menyukseskan acara pelantikan.
Berikut nama pejabat yang disumpah dan dilantik:
Jabatan Struktural