Kamis, 07 November 2024   |   WIB
id | en
Kamis, 07 November 2024   |   WIB
Kepala BIG Lantik Sejumlah Pejabat Eselon

Cibinong, Berita Geospasial – Kepala Badan Informasi Geospasial (BIG) Hasanuddin Zainal Abidin resmi melantik beberapa pejabat di lingkungan BIG. Ia menekankan, bahwa rotasi pejabat dalam birokrasi modern adalah hal biasa.

“Jabatan ini semua sifatnya amanah, jangan dilihat jabatan ini sebagai anugerah. Tolong kita semua dapat mengedepankan integritas, bersih, dan melayani,” ucap Hasan usai melantik sejumlah pejabat di Aula Utama BIG, Cibinong, Jawa Barat, Jumat, 11 Januari 2019.

Pada kesempatan tersebut, Hasan juga menyampikan bahwa Kepala Pusat Pemetaan Kelautan dan Lingkungan Pantai (PKLP) ditentukan berdasarkan seleksi terbuka. Sedangkan, jabatan auditor utama dilantik berdasarkan Keputusan Presiden (Kepres) serta jabatan fungsional dilakukan secara internal dan impassing.

“Karir Aparatur Sipil Negara (ASN) saat ini bukan lagi pada zona nyaman, tetapi sudah berubah menjadi kompetitif. Bahkan, perkembangan karir saat ini diikuti uji kompetensi. Jadi, kita semua sekarang harus siap berkompetisi,” tegas Hasan.

Berikut pejabat dan personel di lingkungan BIG yang dilantik:

Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama:

1. Yosep Dwi Sigit Purnomo sebagai Kepala Pusat Pemetaan dan Lingkungan Pantai

 

Jabatan Administrator:

1. Ristianto sebagai Kepala Bidang Pemetaan Lingkungan Pantai

2. Gatot Haryo Pramono sebagai Kepala Bidang Pemetaan Kelautan

3. Iyan Supriyana sebagai Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Geospasial

4. Syamsul Hadi sebagai Kepala Bidang Pengelola Data dan Informasi Geospasial

5. Marsono Julianto Cahyo sebagai Kepala Bidang Jaring Kontrol Gaya Berat dan Pasang Surut

 

Jabatan Fungsional tertentu:

1. Novianto dalam jabatan Fungsional Auditor Utama

2. Yoyoh Maesaroh dalam jabatan fungsional Auditor Kepegawaian

3. Franko Jhoner dalam jabatan fungsional Perancang Peraturan Perundang-undangan

4. Arik Sukaryanti dalam jabatan fungsional Arsiparis Mahir/Pelaksana Lanjutan

5. Siti Nurhasanah dalam jabatan fungsional Analis Anggaran

(DK/NIN/DA)