Kamis, 07 November 2024   |   WIB
id | en
Kamis, 07 November 2024   |   WIB
Grup Angklung BIG Raih Juara 2 Kompetisi Angklung di HUT Korpri Ke-47

Angklung merupakan alat musik asli warisan nenek moyang yang hidup di Nusantara. Kesenian ini menjadi ciri khas pembeda dengan keunikan suara yang dihasilkan berbeda dengan alat musik yang lain. Korps Pegawai Negeri Republik Indonesia (Korpri) Badan Informasi Geospasial (BIG) berusaha untuk melestarikan kesenian nusantara yang sudah mendunia ini dengan mengikuti kompetisi angklung se-kementerian dan lembaga (k/l) yang diadakan pada Kamis, 22 November 2018 di Auditorium Kemeterian PUPR di Jakarta. Kompetisi ini diselenggarakan dalam rangkaian perayaan HUT Korpri ke-47.

Mengawali acara, Sekjen PUPR Prof.(R). Dr. Ir. Anita Firmanti Eko Susetyowati, MT dalam sambutannya menyebutkan bahwa dalam bekerja itu harus seimbang. “Ada beberapa jenis kecerdasan, diantaranya kecerdasan intelektual berupa keahlian-keahlian yang bersifat teknis. Ada juga kecerdasan religi dan kecerdasan emosi serta rasa. Permainan angklung ini adalah untuk melatih kehalusan rasa dan budi pekerti”, ungkapnya.


Masuk ke acara kompetisi, tim angklung BIG berkompetisi dengan 6 grup angklung dari instansi lain yakni Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI), Kementerian Pariwisata, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Televisi Republik Indonesia (TVRI), Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dan dari Badan Narkotika Nasional (BNN).

Delegasi Angklung BIG yang membawakan lagu Mars Korpri dan Panon Hideung berhasil meraih juara 2 dalam kompetisi Angklung se kementerian dan lembaga. Posisi juara 1 sendiri diraih oleh ANRI dan juara 3 diraih oleh Kementerian Pariwisata. Kompetisi ini merupakan rangkaian acara lomba angklung Korpri tingkat K/L di Indonesia, setelah sebelumnya masing-masing peserta membuat rekaman penampilan angklung serta di-upload di www.youtube.com. (ATM)