Rabu, 27 November 2024   |   WIB
id | en
Rabu, 27 November 2024   |   WIB
Keceriaan Siswa Siswi SMP IT Arafah Sambangi BIG

Cibinong, Berita Geospasial – Keceriaan sudah tampak pada raut seratus tiga orang siswa siswi dan guru SMP Islam Terpadu Arafah Tapos Depok Jawa Barat begitu masuk ke Aula Utama Badan Informasi Geospasial, Rabu (14/11).

Siswa siswi yang berasal dari kelas VIII (delapan) SMP IT Arafah ini menyambangi Badan Informasi Geospasial (BIG) dalam rangka melakukan kunjungan belajar, dalam sambutannya perwakilan guru SMP IT Arafah menyampaikan bahwa ini merupakan kunjungan pertama ke BIG dan berharap para siswa dapat menggali ilmu pengetahuan baru mengenai BIG sebanyak mungkin.

“ini merupakan kali pertama kami mengunjungi BIG, kami berharap para siswa dapat menggali ilmu yang terdapat disini” tukasnya.

Sementara itu Kepala Bidang Promosi Kerjasama BIG yang diwakili oleh Staf Promosi Kerjasama Dian Ardiansyah menuturkan bahwa BIG selalu terbuka bagi siapapun terutama bagi instansi pendidikan.

“Kami (BIG) selalu terbuka terhadap masyarakat terutama bagi institusi pendidikan, kami berharap kunjungan edukasi seperti ini terus dilakukan” papar Dian.

Dalam kunjungan kali ini para siswa siswi diberikan pengetahuan mengenai tugas pokok dan fungsi dari Badan Informasi Geospasial dan manfaat dari Informasi Geospasial, tak hanya itu mereka juga berdiskusi mengenai peta tematik kebencanaan yang ada di Indonesia dan pengenalan proses pembuatan peta Rupa Bumi Skala Besar.

Antusiasme siswa siswi SMP IT Arafah pun terlihat dari berbagai pertanyaan yang mereka ajukan salah satunya Nisa, siswa kelas delapan ini sangat antusias dengan tata cara pengelolaan data pembuatan peta yang kian hari kian mudah karena kemajuan teknologi dan informasi.

Selain kegiatan di dalam ruangan, para siswa juga diajak untuk mengenal fungsi dan cara pengunaan unmanned aerial vehicle (UAV) atau pesawat tanpa awak (drone). Pada kesempatan kali ini para siswa dibekali pengetahuan dasar mengenai cara penggunaan drone, meliputi foto udara, pengambilan video dan lain sebagainya.

Kunjungan institusi pendidikan ke Badan Informasi Geospasial merupakan suatu hal yang harus terus dilaksanakan dan ditingkatkan, karena para generasi muda perlu di edukasi mengenai pentingnya informasi geospasial untuk berbagai bidang yang ada. (/AR).