Rabu, 27 November 2024   |   WIB
id | en
Rabu, 27 November 2024   |   WIB
Peringatan Hari Nusantara di Lembata, “Menko Bidang Kemaritiman dan Menteri Dalam Negeri Kunjungi Stand BIG”

Untuk kesekian kalinya, Badan Informasi Geospasial (BIG) turut berpartisipasi pada perhelatan peringatan Hari Nusantara, kali ini BIG hadir pada peringatan Hari Nusantara 2016 yang diselenggarakan di Lewoleba Lembata, Nusa Tenggara Timur.  Partisipasi BIG pada kegiatan Hari Nusantara 2016 ini selain turut berpartisipasi pada puncak acara yang berlangsung di Pelabuhan Lewoleba, BIG juga turut berpartisipasi pada pameran dalam rangka peringatan Hari Nusantara 2016 ini.

Partisipasi BIG pada pameran ini adalah dengan menghadirkan infografis NKRI dan dukungan BIG dalam Nawacita bidang Kemaritiman, yaitu dengan IG mendukung Indonesia menjadi poros maritim dunia. Dukungan BIG pada Nawacita bidang Kemaritiman adalah dengan menyediakan informasi geospasial baik Peta Lingkungan Laut Nasional (LLN) maupun Lingkungan Pantai Indonesia (LPI). Khusus untuk pembangunan Pelabuhan mendukung Tol Laut, BIG pada 2016 ini membuat Peta LPI Skala besar pada 11 Pelabuhan yang termasuk dalam pengembangan kawasan Pelabuhan Indonesia untuk mendukung Tol Laut.

Selain menyajikan infografis Bidang Kemaritiman, materi terkait IG pada Stand BIG adalah infografis tentang Sistem Informasi Geospasial Desa (SIGDes), dimana pembangunan dari pinggiran merupakan salahsatu Nawacita pemerintah saat ini. Dalam hal pembangunan Desa, BIG turut berpartisipasi dengan menyediakan informasi geospasial skala besar untuk Peta Desa. Selain itu ditampilkan pula infografis tentang Ina-Geoportal, portal kebumian untuk berbagi pakai data dan informasi geospasial. Selain info grafis dalam bentuk poster juga ditampilkan kegiatan BIG dalam bentuk video.

Pada Kesempatan ini, Stand BIG mendapat kunjungan dari Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo. Di Stand BIG, Menteri Dalam Negeri mendapat penjelasan dari pemandu tentang dukungan BIG untuk Bidang Kemaritiman. Selain itu untuk pembangunan kawasan pinggiran/desa BIG membangun dan menyediakan Citra Satelit Resolusi Tinggi (CSRT) untuk pemetaan desa dan penataan ruang.

Pada Puncak peringatan Hari Nusa 13 Desember 2016 Setelah upacara peringatan yang di laksanakan di Pelabuhan Lewoleba, Pemimpin Upacara Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut B. Panjaitan mengunjungi Stand Pameran, pada kesempatan tersebut Luhut berkenan mengunjungi Stand BIG. Di Stand BIG Luhut B. Panjaitan mendapat penjelasan dari Sekretaris Utama BIG, Titiek Suparwati didampingi Kepala Pusat Penelitian, Promosi dan Kerjasama, Wiwin Ambarwulan. Titiek menjelaskan dukungan BIG untuk kemaritiman dengan menyediakan informasi geospasial baik Peta LIngkungan Pantai Indonesia, Lingkungan Laut Nasional dan menyediakan Peta LPI Skala besar untuk mendukung Pembangunan Pelabuhan Laut (Tol Laut). (YI/ATM)