Jakarta, Berita Geospasial BIG – Pada tanggal 28 April 2016, bertempat di Dermaga Jakara International Container Terminal (JICT), Badan Informasi Geospasial (BIG) yang diwakili oleh Staf Promosi dan Kerja Sama, dari Pusat Penelitian, Promosi, dan Kerja Sama (PPPKS) BIG, Yudi Irwanto, menyerahkan secara simbolis gulungan peta tersebut sebagai bentuk turut serta BIG dalam Ekspedisi Bhakti Kesra Nusantara (Bhakesra). Ekspedisi Bhakesra yang dalam hal ini diwakili oleh Mayor Mulyono dari TNI Angkatan Laut, menerima peta tersebut dengan bangga. Puluhan gulungan peta diserahkan oleh BIG sebagai bentuk partisipasi BIG turut mendukung pelaksanaan kegiatan.
Ekspedisi Bhakesra secara konsisten memberikan sumbangsih nyata dalam meningkatakan kesejahteraan masyarakat di pulau-pulau terpencil, terluar, dan tertinggal guna mengkoordinasikan dan mensinergikan berbagai proram dan kegiatan yang dimiliki oleh berbagai pihak, baik pemerintah, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), swasta, maupun organisasi kemasyarakatan agar tepat sasaran dalam pelakasanaannya. Ekspedisi Bhakesra merupakan agenda rutin tahunan yang dikordinir oleh Kementerian Kordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia. BIG secara rutin turut serta berpartisipasi dalam acara ekspedisi tersebut, dan pada tahun 2016 ini BIG kembali turut serta menyumbang salah satu produknya, yaitu peta.
Ekspedisi Bhakesra dilaksanakan dengan menggunakan KRI Banda Aceh-593 milik TNI AL, yang berlabuh dengan megahnya di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Kapal milik TNI AL ini merupakan kendaraan yang secara rutin membawa para sukarelawan menjelajah ke pelosok negeri dalam rangka Eskpedisi Bhakesra. Kapal ini merupakan kapal produksi putra-putri Indoensia PT. PAAL dengan panjang 125 meter dan lebar 22 meter. Tepat dikatakan, ada lima pokok kegiatan utama ekspedisi Bhakesra, yaitu : bantuan sosial dari berbagai kementerian, lembaga, dunia usaha, BUMN, ormas, dan organisasi keagamaan; pasar sembako murah; penyuluhan, pengobatan gratis, pelatihan keterampilan, dan hiburan; penukaran mata uang rupiah yang sudah tidak layak edar; serta identifikasi potensi dan permasalahan pulau-pulau yang dikunjungi dan memberikan solusi jangka pendek penyelesaiannya.
Produk Informasi Geospasial (IG) yang diberikan BIG untuk Ekspedisi Bhakti Kesra Nusantara (Bhakesra) diantaranya adalah : Peta NKRI tahun 2016 skala 1 : 5.000.000, Peta Rupabumi Indonesia (RBI) skala 1 : 25.000, skala 1 : 250.000, dan Peta LLN skala 1 : 500.000. Tahun ini merupakan Ekspedisi Bhakesra yang ke-6 (enam) kalinya. Ekspedisi Bhakesra ke-6 di tahun 2016 ini akan berlangsung selama 22 hari dan akan menempuh rute Bajo, Kabupaten Bima, NTB; Pulau Wetar, Ilwaki, NTT; Pulau Metakus Selaru Maluku Tenggara; Maluku Barat Daya dan berakhir di Kaimana, Papua. (RB/LR)