Kepala BIG, Dr. Asep Karsidi kembali melantik sejumlah pejabat struktural Eselon II, III dan IV di lingkungan Badan Informasi Geospasial (BIG), pada Jum’at 26 September 2014 bertempat di Aula Utama Kantor BIG.
Sebagaimana disampaikan oleh Kepala BIG dalam sambutannya bahwa pelantikan pejabat ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kinerja untuk mencapai tujuan lembaga. Pergantian ini harus disikapi dengan positif, jika ada yang kurang,pasti ada upaya untuk perbaikannya. Seperti halnya terjadinya siang dan malam, mutasi, rotasi dan promosi menjadi bagian yang tidak terpisahkan di dalam suatu dinamika organisasi. Hal ini merupakan bagian dari penataan kelembagaan dan alih tugas serta penyegaran dalam suatu sistem penyelenggaraan tugas-tugas pemerintah dan pembangunan. Tujuannya agar mekanisme kepemimpinan dan kaderisasi terus terpelihara sebagai bagian pembinaan aparatur untuk mengembangkan kemampuan kinerja dan pengabdian kepada masyarakat.
Selain itu Kepala BIG juga mengingatkan bahwa jabatan bukanlah sebuah tujuan namun merupakan amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab. Untuk itu, para pejabat agar dapat benar-benar menjalankan tugas yang diamanahkan. Dalam kesempatan ini pula Kepala BIG menyampaikan bahwa surat persetujuan tentang pemberian tunjangan kinerja dalam rangka pelaksanaan reformasi birokrasi di BIG telah diterima meskipun baru 45%.
Para pejabat struktural yang telah dilantik adalah sebagai berikut:
1. Ir. Tri Patmasari, M.Si sebagai Kepala Pusat Jaring Kontrol Geodesi dan Geodinamika.
2. Ir. M. Arief Syafi'i, M.Eng.Sc sebagai Kepala Pusat Pemetaan Rupabumi dan Toponim.
3. Dr. Ing. Khafid sebagai Kepala Pusat Pemetaan Kelautan dan Lingkungan Pantai.
4. Dr. Wiwin Ambarwulan, M.Sc, sebagai Kepala Pusat PemetaanBatas Wilayah.
5. Dr. Suprajaka, MT, sebagai Kepala Pusat Tata Ruang dan Atlas.
6. Dr. Ir. Mulyanto Darmawan, M.Sc, sebagai Kepala Pusat Pemetaan dan Integrasi Tematik.
7. Drs. Annacletus Ari Dartoyo, M.Eng, sebagai Kepala Bidang Standardisasi Penyelenggaraan IG.
8. Dra, Yovita Ani Istiati, MM sebagai Kepala Balai Pendidikan dan Pelatihan Geospasial.
9. Ir. Adi Junjunan Mustafa sebagai Kepala Sub Bagian Organisasi dan Tata Laksana.
10. Enjang Farid, S.Sos, MM sebagai Kepala Seksi Perpustakaan dan Sarana.
Acara pelantikan pejabat Eselon II, III dan IV di lingkungan BIG disaksikan oleh sejumlah pejabat struktural BIG, para ketua Pokja serta sejumlah PNS BIG lainnya. Selamat kepada para pejabat yang dilantik dan semoga dapat meningkatkan kinerja dan eksistensi lembaga dalam menunjang pembangunan bangsa dan negara.(SH/ATM/TR).