Pemberitan bekal tentang peta kepada anak sejak dini sangat diperlukan. Ini untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air, meningkatkan pengetahuan, ide dan kreativitas anak-anak tentang peta serta meningkatkan pemahaman mengenai lingkungannya sehingga meningkatkan daya saing anak sebagai generasi muda mendatang.
Untuk itu semua maka BIG kembali menggelar Lomba Gambar Peta untuk Anak 2014 di Kantor BIG Cibinong pada 20 April 2014. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memajukan dan meningkatkan kualitas sumberdaya manusia Indonesia khususnya untuk meningkatkan ketrampilan dan pengetahuan putra-putri Indonesia dalam memahami lingkungannya sehingga menumbuhkan cinta tanah air, demikian dikatakan F. Wahyutomo dalam sambutannya.
Lomba Gambar Peta dengan tema “Bumiku Hijau, Bumiku Lestari”, merupakan rangkaian Kegiatan Pekan Informasi Geospasial (PGN) dalam rangka memperingati Hari Bumi dengan tema “Selamatkan Bumi dengan Informasi Geospasial” (Save Our Earth through Geospatial Information) yang diselenggarakan pada 15-22 April 2014.
Lomba Gambar Peta yang diikuti lebih dari 150 peserta dari wilayah Jabodetabek dan sekitarnya ini, dikelompokkan dalam 3 kategori umur yaitu : Kelompok A dengan usia < 8 tahun sebagai Kelompok Lomba Mewarnai, Kelompok B dengan usia < 9 tahun sebagai Kelompok Lomba Menggambar, dan Kelompok C dengan usia 9-12 tahun sebagai Kelompok Lomba Menggambar.
Selain mengikuti lomba gambar, peserta diberikan Hiburan Edukasi dan Quiz berkaitan dengan peta pada saat dilakukan penilaian gambar oleh Dewan Juri. Hiburan Edukasi dan Quiz tentang Peta meliputi Edukasi Peta yang disajikan secara manarik oleh Endang, berbagai Quiz Peta dipandu oleh Diah Faradia Saraswati dan Yuni Cahyawati dan Edukasi Peta malalui Bercerita oleh Pencerita Ryan.