Senin, 25 November 2024   |   WIB
id | en
Senin, 25 November 2024   |   WIB
BPK Serahkan LHP ke Bakosurtanal

Rapor merah yang dilontarkan oleh Kepala UKP4 (Unit Kerja Presiden bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan), Kuntoro Mangkusubroto, pada awal bulan ini tidak mencerminkan kinerja suatu lembaga itu secara utuh. Penilaian itu pun sebenarnya salah persepsi belaka.

  

Rapor merah yang dilaporkan UKP4 kepada Presiden, merupakan pelaporan dari kemajuan dua kegiatan  Bakosurtanal yang masuk dalam kategori Inpres no. 1 Tahun 2010, yaitu Pemetaan Batas wilayah dan Pembangunan Infrastruktur Data Spasial Nasional.
Bakosurtanal menganggap laporan disampaikan kumulatif 100 persen pada akhir tahun (bulan Desember), padahal tahapan kegiatan tersebut telah selesai dikerjakan namun belum masuk laporan bulanan, demikian dikatakan Kepala Bakosurtanal, Asep Karsidi, pada acara penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK mengenai Laporan Keuangan Bakosurtanal Tahun Anggaran 2009.

Sebagai lembaga auditor instansi pemerintah, BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) pun mempertanyakan tentang rapor merah yang diberikan kepada Bakosurtanal, sedangkan lembaga ini telah dua tahun berturut-turut mendapat predikat WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dari BPK.
Pada kesempatan ini, Ali Al Basyah, anggota (BPK) menyerahkan secara langsung LHP kepada Asep Karsidi di Bakosurtanal, Cibinong. Penyerahan LHP ini disaksikan oleh para pejabat Eselon I dan II Bakosurtanal.

Oleh: Agung TM