Selasa, 05 November 2024   |   WIB
id | en
Selasa, 05 November 2024   |   WIB
Bakosurtanal Selenggarakan Indonesia Delta Forum 2010

Wakil Gubernur Provinsi Jawa Tengah,  Rustriningsih (21/10/2010) mewakili  Gubernur Provinsi  Jawa Tengah membuka Indonesia Delta Forum 2010. Dalam sambutannya, Gubernur Jawa Tengah, yang dibacakan oleh Wakil Gubernur Provinsi Jawa Tengah, Rustriningsih  mengatakan, pengelolaan delta perlu inventarisasi kepemilikan dan pemanfaatan serta pembagian kewenangan tugas dan tanggung jawab instansi yang mengelola secara jelas dan saling bersinergi, melaluli kegiatan Indonesia Delta Forum ini tukar menukar pikiran dan hasil penelitian sangat dibutuhkan untuk memvalidasi data potensi delta se-Indonesia, sehingga dikemudian hari dapat melakukan pengelolaan sumberdaya alam sekaligus strategi pengurangan resiko kerusakan lingkungan.

   

Melalui acara ini diharapkan tercapai peningkatan pemahaman mengenai delta di Indonesia serta kesadaran pemanfaatan bersama delta dalam rangka pengelolaan wilayah delta,  sehingga dapat dikembangkan jaringan pengelolaan di tingkat nasional maupun Internasional, demikian sambutan Gubernur Provinsi Jawa Tengah.

Sebelumnya Kepala Bakosurtanal, Asep Karsidi  dalam sambutannya mengatakan, keberhasilan dalam pelestarian wilayah delta tidak dapat dicapai tanpa adanya ketersedian data dan informasi Geospasial. Pemerintah yang memegang peranan penting dalam otoritas dan regulasi membutuhkan data spasial untuk menentukan kebijakan, seperti perencanaan wilayah delta dan lainnya.

   

Kegiatan   Indonesia Delta Forum 2010 yang  diselenggarakan Bakosurtanal bekerjasama dengan  Universitas Diponegoro, UGM, ICIAR dan Delta Alliance, di Hotel Grand Candi Semarang berlangsung 21-22 Oktober 2010 dihadiri oleh lebih dari 170 peserta dari dalam dan Luar negeri  tersebut akan mengkaji bagaimana usaha mengurangi dampak atau bencana dalam bentuk tukar menukar pengetahuan maupun pengalaman praktis di wilayah lain. Bakosurtanal sebagai salah satu anggota Delta Alliance Wing Indonsia yang telah terbentuk (Juni 2009), memperoleh mandat khusus dalam penyediaan data spasial  dan interoperabilitas dengan memperoleh dukungan dari UNDIP dan LIPI menyelenggarakan Forum ilmiah ini untuk membahas berbagai permasalahan di wilayah delta di Indonesia.

   

Selain kegiatan di Hotel Grand Candi, pada hari kedua (22/10) diadakan kunjungan lapangan ke Wulan  Delta, Demak dan di seputar Kota Semarang. Selain kegiatan Forum Delta, juga diadakan Pameran berkaitan dengan Indonesia Delta Forum dengan peserta dari Bakosurtanal, BMKG, Universitas Diponegoro, EDP Media, dan Waindo Spectera.

Oleh: Agung TM