Senin, 25 November 2024   |   WIB
id | en
Senin, 25 November 2024   |   WIB
BIG Partisipasi di Festival Derawan

  

Indonesia adalah negara kepulauan yang terdiri dari 13.466 pulau dengan luas daratan 1.910.000 km2, luas laut 6.279.000 km2. Untuk menggugah semangat bahari dan cinta tanah air. Pemerintah dalam hal ini Kementerian Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat yang didukung oleh Kementerian dan Lembaga, TNI dan lain-lain menyelenggarakan kegiatan Sail Komodo, termasuk didalam kegiatan tersebut Festival Derawan merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Sail Komodo.

Pada Festival Derawan Badan Informasi Geospasial (BIG) berpartisipasi pada kegiatan Berau Expo, yang dibuka oleh Gubernur Kaltim Awang Faroek ini diselenggarakan bertepatan dengan hari Jadi Kabupaten Berau ke-60 dan Kota Tanjungredeb ke-203. Berau Expo diselenggarakan di Pasar Sanggam Haji Tanjung Redeb, Berau Kalimantan Timur. Kegiatan yang diikuti oleh K/L Pusat, Dinas atau SKPD se Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara ini berlangsung tanggal 16 -21 September 2013.

  

Pada Berau Expo BIG menampilkan produk unggulan diantaranya Peta NKRI, Peta Tematik Aktiva Kepulauan Derawan, Ina-Geoportal dan produk unggulan BIG lainnya serta permainan edukasi geospasial berupa Puzzle Peta NKRI dan Pulau-Pulau besar NKRI untuk para pelajar. Stand BIG banyak mendapat perhatian dari masyarakat setempat dan dari daerah lainnya.

Selain kegiatan Berau Expo, rangkaian kegiatan Festival Derawan antara lain, Yacht Rally yang diikuti oleh 28 Yacht dari 11 negara yaitu Balanda, Australia, Brazil, Jepang, Korea dan lain-lain, lomba dayung tradisional, paralayang dan lain sebagainya.