Jumat, 01 November 2024   |   WIB
id | en
Jumat, 01 November 2024   |   WIB
Ina-Geoportal, Solusi Keterbatasan Media Pembelajaran Kebumian

Guru adalah ujung tombak penyebarluasan informasi dan pengetahuan. Melalui guru, program pembangunan pemerintah pun dapat ditularkan kepada semua orang. Demikian salah satu isi sambutan Rektor Universitas Negeri Medan (Unimed), Ibnu Hajar Damanik, saat membuka Workshop Geospasial dalam rangka mendukung Program MP3EI di Hotel Inna Dharma Deli, Medan, pada Kamis, 4 Oktober 2012.

Sebelumnya Kepala Pusat Promosi dan Kerjasama BIG, F. Wahyutomo, mengungkapkan maksud dan tujuan pelaksanaan kegiatan workshop dalam rangka mensosialisaikan UU No 4 Tahun 2011 tentang Informasi Geospasial. Kali ini BIG bekerjasama dengan perguruan tinggi (Unimed), yang mengundang para guru-guru mata pelajaran Geografi se-Medan dan sekitarnya, agar dapat membantu dalam menyebarkan informasi tentang transformasi Bakosurtanal menjadi BIG dan amanah yang harus diemban oleh lembaga baru tersebut. Pada kesempatan itu dikenalkan pula terminologi geospasial, yang notabene masih sangat asing di telinga sebagian besar masyarakat.

Kegiatan yang berlangsung sehari penuh tesebut disambut sangat antusias oleh para peserta, yang terdiri dari guru, dosen, dan mahasiswa. Para guru geografi yang hadir, mengungkapkan permasalahan mereka, dimana mereka selalu menghadapi masalah keterbatasan media pembelajaran terutama untuk mata pelajaran geografi. Keterbatasan infrastruktur dan kendala aksesibitilitas terhadap informasi dan komunikasi juga menyulitkan mereka untuk memberikan pengetahuan terkini kepada para siswanya. Di sisi lain, terjadi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang begitu cepat, perubahan muatan kurikulum, demikian pula dinamika kelembagaan dan program pembangunan di pemerintahan, yang mengharuskan mereka untuk selalu meng-up date informasi.

Workshop Geospasial yang diselenggarakan oleh BIG merupakan satu solusi bagi mereka. Mereka dapat mengenal perubahan kelembagaan di pemerintahan, mereka pun mengenal program MP3EI yang menjadi program pembangunan saat ini, dan sektor unggulan yang menjadi prioritas pembangunan di wilayah Sumatera Utara. Selain itu, mereka pun dapat mengenal Ina-Geoportal, yang merupakan aplikasi geospasial berbasis web yang telah dirilis oleh BIG pada tahun lalu.

Ina-Geoportal juga merupakan solusi bagi para guru untuk mengatasi keterbatasan media pembelajaran. Dengan Ina-Geoportal mereka dapat mengajak para siswa untuk membuat peta secara interaktif, menyimpan, menampilkan, hingga mencetaknya. Bahkan, Ina-Geoportal dapat digunakan pula untuk melakukan analisa sesuai dengan keperluan pengguna. Workshop Ina-Geoportal yang disajikan pada sesi terakhir ini mendapat respon yang sangat positif dari para peserta.

Workshop Geospasial dalam rangka sosialisasi UU IG di Medan ini merupakan satu rangkaian kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh BIG di seluruh Indonesia. Medan merupakan kota kesembilan dari sebelas kota yang direncanakan pada tahun 2012 ini.

Oleh: Agung Christianto