Jumat, 01 November 2024   |   WIB
id | en
Jumat, 01 November 2024   |   WIB
Seminar

 


Pada tanggal 1 Juni 2004 diselenggarakan seminar yang berjudul Towards Establishment of National Geospatial Data and Information Clearinghouse di Hotel Borobudur, Jakarta. Peserta yang hadir sebanyak 70 orang terdiri dari 14 instansi pemerintah, swasta, TNI dan akademia. Seminar tersebut diselenggarakan oleh BAKOSURTANAL bekerjasama dengan Intergraph. Dalam acara diskusi beberapa masukan disampaikan sbb:

 

  1. Pembangunan clearinghouse nasional harus diselesaikan tahun 2010.
  2. Dalam pembangunan IDSN perlu diprioritaskan pada penyusunan legislasi mengenai data spasial sebagai acuan koordinasi.
  3. BPN perlu berpartisipasi aktif dalam forum ini.
  4. Perlu dibangun warehouse data spasial.
  5. Perlu didukung implementasi single identity number
  6. Masukkan dari seminar ini harus diajukan ke Rapat Koordinasi Nasional Survei dan Pemetaan.
  7. Pembangunan Clearinghouse Nasional perlu bekerjasama dengan Dewan Telematika Indonesia.
  8. Perlu adanya persamaan persepsi dalam struktur data spasial nasional