Kamis, 14 November 2024   |   WIB
en | id
Kamis, 14 November 2024   |   WIB
Wujudkan Komitmen Kebangsaan, BIG Apresiasi Upacara Penurunan Bendera

Jakarta, Berita Geospasial – Rangkaian Upacara Peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) berlangsung dengan khidmat pada Sabtu, 17 Agustus 2024. Setelah pada pagi harinya dilaksanakan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI, pada sore harinya dilaksanakan Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih.

Dimana upacara penurunan bendera juga dilaksanakan secara hybrid dari Istana Negara Ibu Kota Nusantara dipimpin oleh Presiden Joko Widodo sebagai inspektur upacara dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto, serta di Istana Merdeka Jakarta yang dihadiri oleh Wakil presiden Ma’ruf Amin didampingi Wury Ma’ruf Amin dan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabumingraka beserta istri.

Ditemui usai mengikuti Upacara Penurunan Bendera di Istana Merdeka Jakarta, Sekertaris Utama Badan Informasi Geospasial (BIG) Belinda Arunarwati Margono menyampaikan apresiasi atas perjuangan para pahlawan yang telah merebut kemerdekaan.

Ia juga menekankan pentingnya melanjutkan semangat perjuangan para pahlawan tersebut, yang telah bekerja keras membangun bangsa. Sesuai dengan tema kemerdekaan yang diusung tahun ini yakni ‘Nusantara Baru Indonesia Maju’, Belinda menyampaikan peran BIG yang sangat krusial dalam mendukung perencanaan pembangunan nasional menuju Indonesia Emas 2045

“Berdasarkan teknis perencanaan H-I-T-S (Holistik, Integratif, Tematik dan Spasial). Spasial penting dilakukan karena setiap lokasi di Indonesia memiliki karakteristik yang berbeda-beda dan dapat mempengaruhi implementasi program atau proyek seperti infrastruktur maupun tata ruang di seluruh wilayah Indonesia,” papar Belinda.

Ia kemudian menambahkan bahwa upacara ini bukan hanya sekadar seremonial, tetapi juga menjadi momen refleksi atas perjuangan para pahlawan, dan penegasan komitmen untuk terus membangun negeri.

“Mari kita jadikan semangat kemerdekaan sebagai motivasi untuk terus berkarya dan memberikan yang terbaik bagi bangsa,” tutup Belinda. (MWB/LR)