Kamis, 14 November 2024   |   WIB
en | id
Kamis, 14 November 2024   |   WIB
Sah! 91 PPPK Resmi Perkuat SDM BIG

Cibinong, Berita Geospasial – Sebanyak 91 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) resmi memperkuat sumber daya manusia (SDM) Badan Informasi Geospasial (BIG). Mereka dilantik Kepala BIG Muh Aris Marfai di Aula Utama BIG pada Rabu, 13 Maret 2024.

“Pelantikan adalah tonggak pencapaian bagi anda dan BIG. PPPK sudah memiliki pengalaman kerja. Jadikan bekal pengetahuan dan pengalaman yang anda miliki sebagai pengungkit untuk meningkatkan kinerja di BIG,” ucap Aris dalam sambutannya.

Sebagai bagian dari Aparatur Sipil Negara (ASN), PPPK juga wajib mengacu pada nilai-nilai inti ASN, yaitu BerAKHLAK dalam melaksanakan tugas. Core value BerAKHLAK adalah landasan utama untuk menciptakan lingkungan kerja yang harmonis dan produktif.

“BerAKHLAK, singkatan dari Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif, bukanlah sekedar kata-kata melainkan cerminan dari prinsip dan semangat kita dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab. Saya berharap anda dapat menjunjung tinggi nilai-nilai BerAkhlak dalam setiap interaksi, keputusan, dan tindakan anda, sehingga anda dapat menjadi contoh inspiratif bagi rekan-rekan di lingkungan kerja,” tambah Aris.

PPPK yang dilantik merupakan hasil seleksi yang diselenggarakan BIG pada tahun 2023 yang lalu. Mereka akan menempati berbagai jabatan fungsional, antara lain arsiparis, surveyor pemetaan, pengelola pengadaan barang/jasa, pranata komputer, perencana, asesor SDM aparatur, dan pustakawan. (LNR/MN)