Jumat, 08 November 2024   |   WIB
en | id
Jumat, 08 November 2024   |   WIB
IG Diperlukan untuk Mengelola Negara

Bangka, Berita Geospasial – Badan Informasi Geospasial (BIG) terus berupaya menjalin komunikasi dengan pemerintah daerah, perguruan tinggi, serta masyarakat guna mendukung perencanaan pembangunan berbasis Informasi Geospasial (IG). Salah satunya dengan menggelar diseminasi untuk meningkatkan pemahaman pentingnya IG.

“Kita adalah negara besar, baik dari sisi luas wilayah, jumlah penduduk, maupun keragaman adat dan budayanya. Untuk dapat mengelola negara ini, diperlukan IG,” kata Kepala BIG Muh Aris Marfai saat membuka Bakti Inovasi Diseminasi IG dengan tema `Peta NKRI Memperkokoh Kedaulatan Negeri` di Bangka pada Jumat, 15 Oktober 2021.


Wilayah Indonesia, lanjut Aris, setara dengan luas Eropa. Jarak dari Sabang hingga Merauke adalah 5.146 kilometer. Sedangkan, jarak London hingga Algeria hanya 4.092 kilometer.

“Dengan peta, kita dapat mengetahui jika panjang garis pantai Indonesia adalah 108.000 kilometer. Ini merupakan yang terpanjang kedua setelah Kanada. Kita juga merupakan negara kepulauan terbesar dengan jumlah 17.504 pulau. Sebanyak 16.056 pulau sudah dibakukan dan disubmisi ke PBB,” tambah Aris.

Aris mengatakan, saat ini BIG tengah melaksanakan Percepatan Kebijakan Satu Peta (PKSP). Ini merupakan upaya jangka panjang untuk memperbaiki tata kelola pemanfaatan ruang di seluruh wilayah Indonesia.

“PKSP pada skala 1:50.000 telah diimplementasikan sejak tahun 2016 dengan baik. Peta hasil Kebijakan Satu Peta, diharapkan dapat dimanfaatkan untuk penyusunan rencana tata ruang wilayah dan perencanaan pembangunan,” tuturnya.

Sebagai informasi, diseminasi ini juga dihadiri anggota Komisi VII DPR Bambang Patijaya; Kepala Bappeda Bangka Belitung Feri Insani; Rektor Universitas Bangka Belitung Ibrahim; perwakilan komunitas, serta mahasiswa.

Meskipun kegiatan digelar secara luring, namun tetap memperhatikan protokol kesehatan COVID-19. (NIN)