Senin, 25 November 2024   |   WIB
id | en
Senin, 25 November 2024   |   WIB
Profil Direktur Pemetaan Batas Wilayah dan Nama Rupabumi

Dr.-Ing Khafid

Lahir di Demak pada tanggal 4 Maret 1967. Ia meraih gelar Ingenieu Studierichting der Geodesie atau setara Sarjana dan gelar M.Sc di Technische Universiteit Delft, Belanda pada tahun 1993. Kemudian ia melanjutkan studinya pada unversitas yang sama dan meraih gelar Doktor pada 1997.

Selama 20 tahun berkarir di BIG, ia sempat dipercaya untuk menduduki berbagai jabatan di struktur organisasi Badan Informasi Geospasial. Pada 2010 - 2011, ia menjabat Kepala Bidang Medan Gaya Berat dan Pasang Surut. Kemudian pada periode 2011 – 2012 menjabat sebagai Kepala Bidang Pemetaan Batas Wilayah Darat dan Laut. Setelah itu pada periode 2012 hingga 2015, ia diamanatkan untuk menjabat dua jabatan sekaligus yaitu sebagai Plt Kepala Pusat Pemetaan Batas Wilayah dan sebagai Kepala Bidang Pemetaan Batas Negara.

Selain jabatan tersebut, ia pun pernah dipercaya untuk menduduki Kepala Pusat Pemetaan Batas Wilayah dan Kepala Pusat Pemetaan Kelautan dan Lingkungan Pantai pada periode 2014 – 2015.

Pada Tahun 2015 ia dilantik oleh Kepala Badan Informasi Geospasial sebagai Kepala Pusat Pengelolaan dan Penyebarluasan Informasi Geospasial. Hingga pada 30 Juni 2020 dilantik sebagai kepala Pusqat Pemetaan Tata Ruang dan Atlas BIG. Lalu pada 3 Juli 2024 dilantik sebagai Direktur Pemetaan Batas Wilayah dan Nama Rupabumi.